Minggu, 28 April 2019

Stalking Travel Umroh bersama Blibli.com, Banyak Pilihan “Asyik” tanpa “Tapi”

Sumber gambar : konsultasisyariah.com
Mendengar kalimat talbiyah tersebut rasanya menjadi motivasi tersendiri bagiku untuk bersiap menjejakkan langkah ke tanah suci. Apalagi sebentar lagi kita akan menyambut bulan suci ramadhan, waktu dimana umat muslim akan melaksanakan ibadah dengan penuh hikmat. Ramadhan tak hanya berbicara soal ibadah puasa, tarawih, atau tadarus saja. Bagi mereka yang mampu secara mental dan finansial, akan menambahkan perjalanan ke tanah suci (umroh) sebagai ibadah penyempurna.

Perjalanan ke tanah suci merupakan impian umat muslim di seluruh dunia ini, entah itu untuk kegiatan haji atau umroh. Hanya saja kegiatan haji memiliki waktu yang telah ditentukan sehingga perjalanan ibadah tersebut tak bisa sembarangan dilakukan. Berbeda dengan haji, ibadah umroh memiliki waktu yang bisa kita pilih karena lebih fleksibel (kecuali pada waktu yang dilarang), sehingga jika belum sanggup untuk berangkat haji, orang akan memilih umroh sebagai perjalanan religi ke tanah suci.

Tingginya antusiasme masyarakat terhadap umroh menginisiasi para biro perjalanan untuk menawarkan jasa akomodasi ke tanah suci dengan berbagai promo serta penawaran terbaiknya. Menjamurnya biro perjalanan untuk umroh, terkadang membuat kita sulit untuk memilih paling pas dan terpercaya yang bisa membawa kita menemukan jejak-jejak kerinduan pada Mekah.
Banyak referensi yang harus dikumpulkan oleh para umroh traveller agar mendapatkan biro perjalanan yang sesuai dengan keinginan, entah dari segi harga, pelayanan dan fasilitas. Aku juga termasuk orang yang memiliki keinginan mewujudkan perjalanan umroh suatu hari nanti. Perencanaan tersebut telah kulakukan melalui tabungan kecil-kecilan sejak dini. Meskipun saat ini dana yang kukumpulkan belum memenuhi target untuk bisa berangkat, namun pengumpulan informasi seputar agen telah kucicil semenjak lama.

Beberapa waktu lalu, aku sempat khawatir mendapati berita penyedia layanan haji dan umroh yang tertangkap atas kasus penipuan. Lha gimana gak khawatir, uang calon jemaat hilang digunakan secara pribadi oleh pemilik biro travel. Waduh, siapa juga yang mau mendapatkaan kejadian kayak gitu. Niat hati mau ketanah suci, malah uang digunakan untuk kegiatan pribadi. Rugi, nyesek gaes!

Adanya berita kasus penipuan biro travel sempat membuatku risau dan ragu. Namun aku tak mau menyerah. Aku yakin tak semua biro perjalanan melakukan tindakan curang. Masih banyak mereka yang amanah, asal kita sebagai konsumen juga cerdas memilih. Setidaknya info penangkapan biro perjalanan curang di televisi, telah membuatku sadar untuk berhati-hati. Jangan sampai salah memilih karena kurangnya referensi dan informasi.

Berbicara soal memilih biro perjalanan untuk umroh, sebagai milenial, aku cukup selektif dan memiliki kriteria tersendiri. Berikut merupakan catatan penting yang selalu menjadi acuanku untuk memilih biro perjalanan umroh untuk masa mendatang.
Ketika memperhatikan berita kasus penipuan berkedok agen umroh yang pernah terjadi, aku mendapati harga paket umroh yang begitu murah. Harga tersebut kemudian menjadi pemanis tersendiri untuk menarik minat para konsumen yang tengah merencanakan perjalanan religi mereka. Ya gimana gak senang coba, hanya dengan dana kurang dari 15 juta, orang sudah bisa berangkat ke tanah suci. Padahal untuk perencanaan umroh, tiap orang harus saving dana minimal 20 juta. Sungguh, harga yang tidak logis untuk paket perjalanan lengkap ke tanah suci.

Nah, meskipun penipuan yang pernah terjadi kebetulan memasang harga yang murah, bukan berarti tiap biro yang menawarkan promo terjangkau itu penipu lho gaes. Menurutku murah pun tetap harus mempertimbangkan tingkat kelogisan. Tak berada dibawah standar yang ditetapkan.
Resmi? Ya, ini juga begitu penting sebagai referensi memilih biro perjalanan. Tentunya kita gak mau kan dana yang sudah kita kumpulkan untuk umroh hilang karena memilih biro perjalanan abal-abal. Nah, resmi disini maksudnya terdaftar sebagai biro perjalanan (PPIU) di kementerian agama dan memiliki legalitas berupa dokumen. So, kalau ada apa-apa, kita bisa meminta pertanggungjawaban dengan mudah dan tranparan.
Hal selanjutnya yang menjadi acuanku soal memilih biro perjalanan umroh adalah terpercaya dan reputasinya baik. Hal ini bisa dilihat dari pengalaman biro tersebut dalam memberangkatkan jemaah atau melalui testimoni mereka yang pernah menggunakannya. Soal pelayanan, soal harga dan soal fasilitas yang diberikan selama melakukan umroh hingga kembali ke tanah air. Tentu ini penting, mengingat umroh  merupakan perjalanan sakral kita untuk mendapatkan keridhoan-Nya.
Konsumen yang cermat akan mempertimbangkan pelayanan sebagai indikator baik tidaknya sebuah perusahaan jasa. Akupun demikian. Pelayanan yang baik menurutku meliputi kesigapan dalam menjawab pertanyaan konsumen, memiliki respon yang cepat, dan tentunya ramah saat berkomunikasi dengan konsumen.

Beberapa kali menggunakan produk jasa, aku mendapati pelayanan yang baik dari customer care perusahaan tersebut. Dan biasanya kelebihan perusahaan yang seperti itu bakal membuatku setia menggunakan produk bahkan tak segan-segan kurekomendasikan ke oranglain.
Sebuah biro perjalanan memiliki web resmi ataupun medsos sangatlah penting. Apalagi di jaman digital seperti sekarang ini, orang banyak mengenal dan stalking produk lewat situs online atau media sosial. Adanya web dan medsos membuat kita mampu menentukan pilihan sesuai dengan penawaran yang diberikan.

Then, selain memiliki web dan media sosial, nomor kontak yang bisa dihubungi juga menjadi pertimbangan yang berkaitan dengan pelayanan. Biasanya sebagai pemula, kita akan banyak bertanya hal-hal yang tidak kita pahami terkait umroh atau sistem pembelian jasa melalui biro yang kita pilih. Kalau kontak saja susah dihubungi, gimana mau lanjut sampai ke transaksi selanjutnya?

Thats it!! Itu dia catatanku sebagai orang yang tengah merencanakan travel umroh suatu hari nanti. Lalu apakah aku sudah menemukan referensi penyedia jasa travel umroh? Ya. Setidaknya aku memiliki bayangan dimana tempat aku bisa menemukan biro perjalanan yang paling pas dan asyik untukku, Blibli.com.
Stalking Blibli.com merupakan aktivitas yang tengah kulakukan akhir-akhir ini. Awalnya aku kira Blibli adalah sebuah marketplace untuk menjual produk-produk berwujud barang. Namun aku salah besar. Ternyata Blibli juga menawarkan berbagai produk jasa untuk kebutuhan kita, termasuk jasa pemberangkatan haji dan umroh melalui biro terpercaya.
Ada banyak penawaran yang bisa kita pilih sebagai calon umroh traveller melalui Blibli.com, entah identitas biro perjalanannya, daftar harga hingga paket yang ditawarkan. Yang menarik, kita bisa memilih dan mencicilnya dengan harga yang relatif terjangkau lho gaes!
Memiliki impian melakukan perjalanan religi yang nyaman tanpa rasa khawatir pastilah menjadi keinginan tiap orang. Dan Blibli.com mampu mewujudkan itu karena ia memiliki kriteria dasar sesuai dengan acuan yang aku inginkan. Apa aja sih kriteria biro perjalanan yang ditawarkan oleh Blibli.com?

TerpercayaBlibli.com bekerja sama dengan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU) yang terdaftar di Kementerian Agama. Tujuannya apa? Ini bertujuan untuk menghindari risiko penipuan jamaah oleh biro perjalanan yang tak bertanggungjawab.

Banyak pilihanBlibli.com menjual paket Umroh dan Haji dari banyak Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU) alias penawarannya beragam, so konsumen tinggal memilih paket perjalanan umroh yang cocok dari segi harga, pelayanan maupun fasilitas.

Banyak penawaran menarik : Blibli.com memberikan banyak promosi dan kemudahan untuk jamaah yang membeli paket umroh. Salah satu bentuk kemudahan yang ditawarkan adalah DP dengan harga yang terjangkau.

Bagi milenial dan fresh graduate sepertiku, umroh memang masih menjadi sebuah perencanaan. Ia masuk daftar resolusi yang ingin kurealisasikan pada tahun 2024 nanti.
Eittts, enggak kok. Meskipun terbilang membutuhkan waktu, namun setidaknya sudah ada percik niat untuk menjejakkan kaki ke tanah suci melalui saving dana dan pengumpulan informasi seputar biro perjalanan. Tentunya informasi biro perjalanan yang handal, resmi, asyik, terpercaya dan memiliki pelayanan super nyaman. Yes, seperti info biro travel umroh di Blibli.com, aku percaya resolusi umrahku bisa terealisasi tanpa khawatir kena tipu-tipu dan tanpa kata “Tapi”.


"Artikel ini di ikutsertakan dalam "Umroh Blog Competition" bersama Blibli.com"


Sumber informasi : 

https://konsultasisyariah.com/32045-haji-sendiri-atau-dahulukan-orang-tua-berhaji.html

https://www.blibli.com/c/2/paket-umroh-wisata-religi/PA-1000187/TI-1000001?page=1&start=0&category=PA-1000187&sort=&utm_source=seo&utm_term=umroh&utm_medium=blogger&utm_content=umroh

https://www.liputan6.com/citizen6/read/3873237/tata-cara-umroh-dan-bacaannya-wajib-tahu-sebelum-berangkat-ke-tanah-suci

21 komentar:

  1. Insya Allah bisa tercpaai yah mbak,, semoga dalam waktu dekat Aminn,, nanti aku nyusul hehe
    btw soal perjalanan umroh emang pilihan travelnya harus tepat..
    blibli ternyata juga ada paket umrah toh,, mantap jiwa nih

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, aku yo baru tahu jeh. Kukira blibli cuma jual produk barang, jebul jual produk jasa juga termasuk untuk umroh

      Hapus
    2. iya infonya joss ini,,
      siapa tau kann bisa kesampaian aku juga. Aminn
      hehhe
      semangat mbak

      Hapus
  2. Eh sama saya juga baru tahu kalau di e commerce ini ada pelayanan untuk travel umroh juga?
    Kirain cuma jual barang para seler aja hehehe
    Yang lengkap dan terpercaya memang akan jadi rujukan para calon jemaah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yap, bener banget mbak, dan ini bakalan berfungsi banget untuk mereka yang tengah mencari informasi biro perjalanan.

      Hapus
  3. sekarang jadi makin mudah memilih paket umroh dan travel umroh yang kita mau tinggal dipilih sesuai budget

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener mbak, apalagi untuk para milenial yang tengah merencanakannya. Biasanya bakal nyari banyak referensi paket dan biro perjalanan

      Hapus
  4. Salah satu niatku nih disegerakan umroh Allah SWT. Aamiin makasih informasinya ya kak makin dimudahkan dengan pilihan pilihan paketnya.

    BalasHapus
  5. Wah bli-bli punya paket umroh ternyata, harga paketnya beragam dan sesuai keinginan dan bisa disesuaikan dengan kemampuan yaa

    BalasHapus
  6. Wuih keren nih Blibli punya travel umroh. Semoga bisa amanah ya. Dan ada lomba blognya pula? Wow... semoga menang ya. Kepengen deh bisa umroh juga. Catet dulu ah, semoga bisa ikutan lombanya :D

    BalasHapus
  7. Aku baru tau nih kalau Blibli juga layani perjalanan umrah
    Pastinya aman dan amanah ya mengingat Blibli kan perusahaan yg kredibelitasnya bagus

    BalasHapus
  8. Hari gini ya semua JD serba mudah ...semoga segera terpanggil y mba .siapa yg g mau y

    BalasHapus
  9. Semakin banyak agenci pembrangkatan umroh ya. Semoga semakin memudahkan bagi yang ingin berangkat ke sana. Dan semoga menang lombanya ya.

    BalasHapus
  10. penting banget mencari travel umroh agent yang terpercaya..agar perjalanan ibadah aman dan nyaman

    BalasHapus
  11. Merencanakan umroh kudu ke tempat yg bs dipercaya ya. Aku pengen nih umroh juga. Nunggu haji masih lama nunggunya.

    BalasHapus
  12. nah ini dia cita-cita idaman semua muslim, perencanaan yang matang bikin kita makin mantap mewujudkan pergi ke rumah Allah

    BalasHapus
  13. Nah bener, ini harusnya yang jadi pertimbangan, bukan soal mana yang paling murah aja ya

    BalasHapus
  14. Bener yah mencari lembaga umroh harus yang terpercaya jangan tergoda dengan harga yang lebih murah aja ya,kemarin kayanya kk iparku habis umroh sekeluarga aku tanya biayanya 35 fssilitas yang didapet juga oke

    BalasHapus
  15. wah murah banget.. di bawah 15 juta!
    daripada cuma dapet 1 ipon mending umroh

    BalasHapus
  16. astaga baru tau kalo ada travel umroh di Blibli.com. terbaik ya, makin lengkap mba :D
    terima kasih sudah sharing, good luck untuk activity nya :)

    BalasHapus
  17. insha Allah ga sekedar review, nanti kita semua pelan pelan akan ke sana. aamiin

    BalasHapus

Mohon tidak memberikan komentar dengan link hidup karena akan langsung dihapus dan ditandai spam